Search

Kemenag Lampung Selatan Adakan Lomba Menyemarakkan HUT Ke-78 RI

Admin 18 Agu 2023 Sekjen
Kemenag Lampung Selatan Adakan Lomba Menyemarakkan HUT Ke-78 RI

Kemenag Lampung Selatan Adakan Lomba Menyemarakkan HUT Ke-78 RI

Lampung Selatan (Humas) – Bulan Agustus merupakan salah satu bulan paling meriah di Indonesia. Seluruh warga se-Indonesia mengisi perayaan HUT ke – 78 Kemerdekaan RI dengan berbagai macam kegiatan.

Kemenag Lampung Selatan turut mengisi perayaan HUT Kemerdekaan RI dengan mengadakan berbagai macam perlombaan. Bertempat di Aula Terbuka Kankemenag Lampung Selatan, seluruh ASN bergabung menjadi satu guna untuk mengikuti semua perlombaan yang ada.

Kepala Kantor Kemenag Lampung Selatan H. Ashari menyampaikan bahwa kegiatan untuk memeriahkan kemerdekaan HUT RI ke-78 yang diselenggarakan oleh Kemenag Lampung Selatan ini dengan ikut merasakan kembali ke masa lalu mengenang kemerdekaan dengan menjalin kebersamaan, mempererat silaturrahmi antara para ASN Kemenag Lampung Selatan sehingga kita bisa mengisi kegiatan dengan penuh semangat dan kebersamaan sekaligus merefresh diri.

“Tingkatkan terus kinerja kita sebagai upaya untuk meneruskan kemerdekaan yang telah di rintis oleh para pejuang kemerdekaan RI,” pesan H. Ashari

Jangan sampai terhenti ketika Indonesia sudah merdeka tetapi syukuri Kemerdekaan Indonesia dengan mewujudkan dan meningkatkan kinerja kita sebagai salah satu upaya agar tetap semangat dalam melakukan tugas sehari-hari sebagai abdi negara.

“Jangan hanya mengenang merdeka itu sendiri tapi bagamana kita bisa berkiprah dalam rangka meraih kemerdekaan mewujudkan Indonesia menjadi lebih baik dan berkualitas.” Pungkasnya.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh ASN Kankemenag Kabupaten Lampung Selatan. Jenis perlombaan antara lain estafet balon, estafet bola pingpong, bulu tangkis, pindah tepung, dan makan kerupuk. (SDP)